DPD Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kota Ambon menggelar kegiatan bagi-bagi takjil gratis pada Ramadhan 1444 Hijriah di kawasan Batu Merah, Kota Ambon, Maluku, Jumat 7 April 2023.
“Pembagian takjil dilakukan sesuai arahan dari DPP LDII dan DPW LDII Maluku” kata Dewan Penasehat LDII Kota Ambon, Jamal Wakasala usai membagikan takjil.
Pembagian ini juga di hadiri sekretaris DPW LDII Maluku Ridwan Laduheru, ia menjelaskan, pembagian takjil gratis ini merupakan kegiatan rutin tahunan yang dilakukan LDII saat bulan Ramadhan. Tahun lalu, pihaknya juga membagikan takjil di Ambon, tepatnya di sekitaran Batu Merah.
Pembagian ini juga dihadiri Ketua DPD LDII Kota Ambon Rohmat Tuhelelu, ia menjelaskan, LDII membagikan 200 paket takjil gratis di sekitaran Batu Merah Tepatnya di Depan Gedung Serbaguna LDII Maluku. Sasarannya yaitu semua umat yang sedang beraktivitas, baik para pejalan kaki, maupun pengendara.
Menurutnya, takjil yang dibagi-bagikan itu dibeli oleh panitia dari pedagang kecil. Sehingga, kegiatan bagi-bagi takjil gratis juga diharapkan dapat mendukung kemakmuran usaha-usaha kecil di wilayah Kota Ambon
Rohmat juga menyebutkan, meski kegiatan sosial tersebut dilaksanakan dengan menggunakan biaya yang tidak besar, tapi ia berharap dapat memberikan banyak manfaat kepada para penerimanya.
Diketahui, kegiatan bagi-bagi takjil gratis LDII ini juga diikuti oleh Pengurus dan Generasi Penerus DPD LDII Kota Ambon.